Tuesday, April 14, 2009

Perempuan.. oh… PER-EMPU-AN ( Lamunan kosong menyongsong hari Kartini

Holayate…..!

Margareth Tatcher ( maaf kalau salah eja ) mantan perdana menteri Inggris yg dijuluki perempuan si tangan besi pernah membuat statemen pada masa kampanyenya “ Jika anda punya sesuatu untuk dikerjakan serahkan pada kaum perempuan, tapi jika anda punya sesuatu utuk didiskusikan serahkanlah pada kaum pria”.
Kalimat ini menjadi sangat terkenal dan menjadi kunci kesuksesan kampanyenya memenangkan kursi perdana menteri Inggris pada waktu itu.

Guru saya pernah berkata dalam budaya interaksi social masyarakat jawa ada ungkapan bahwa perempuan adalah “kanca wingking” / teman dibelakang.
Dilain pihak RA.Kartini seorang perempuan jawa mencetuskan gerakan emansipasi wanita ( perempuan ) yang banyak diterjemahkan belakangan ini sebagai gerakan kesetaraan gender.
( maaf saya tidak pernah membaca sejarah Kartini berprofesi sebagai anggota DPR, Sekretaris, Direktur perusahaan atau sebagai Model, Dancer maupun SPG apalagi jadi seorang Menteri dan Presiden)

Masyarakat kita sdh cukup lama dihadapkan pada perdebatan peranan perempuan di jaman kekinian.
Ranah politik termasuk menjadi ajang hiruk pikuk persoalan peranan perempuan.
Kuota 30% kursi legislatif bagi perempuan sempat menjadi hingar bingar perbincangan politik di republik ini.

Oh….. Perempuan…..ada apa denganmu…?

Saya pernah bertanya kepada teman yang ibunya notabene adalah seorang ibu rumah tangga yang setia mengurus keluarga dgn cinta dan ketulusan, setelah anda mandiri dan jauh dari ibumu, apa yang paling anda rindukan dari ibumu ?” spontan temanku menjawab masakan ibu saya ! belum ada yg lebih enak dari masakan ibu yg saya rasakan seumur hidup saya sampai sekarang, juga cerita teladan / dongeng sering diceritakan ibu menjelang tidur.

Saya juga pernah bertanya pada seorang teman yang ibunya adalah wanita karir dan aktivis yang selalu sibuk dengan urusan pekerjaan dan organisasi kemasyarakatan diluar rumahnya.
“Apa yang kamu rindukan dan paling berkesan dari ibumu ? dia terdiam sejenak lalu menjawab “ saya rindu saat2 ibu saya lagi libur dan tidak kecapekan dan bisa ngobrol, soalnya kalo ibu kecapekan sering emosi dirumah, jadi kami anaknya selalu salah dan sering dimarahi “
( hmm….ngobrol dgn ibu ternyata sdh menjadi sesuatu yg sangat mahal )

Saya teringat nasehat almarhum Bapak saya : nak..! jangan pernah mengecewakan ibumu..! sayangi dan hormati ibumu 3x lebih dari menghormati dan menyayangi saya selaku bapakmu. Karena itu adalah ajaran agama kita Islam, dan itu juga nasehat nabi kita Muhammad SAW kepada ummatnya.

Ibu adalah kaum perempuan, yg konon asal katanya adalah “EMPU” ( gelar / sebutan bagi orang yg mumpuni, sakti, digdaya orang yang sangat dihormati dan disegani sebagaimana empu Tantular, empu Gandring dll ).
Sebagaimana kata “empat” menjadi per-empat-an, maka perempuan adalah tempat untuk mencari ke-EMPU-an.

Jika ingin menjadi orang yang mumpuni, digdaya, disegani dan dihormati, maka berbaktilah pada ibu, maka kamu akan mendapatkannya, sebab ibumu memiliki semuanya.
Hormati dan lindungi kaum perempuan, jangan pernah mempermainkan hati dan perasaan mereka karena mereka adalah kaum ibu juga yang memiliki nilai2 ke-EMPU-an.

Guru saya pernah mengajarkan “ Ibu adalah “Madrasah Kubro” atau Multiversitas alias sekolah yang agung. Sebab ibu adalah orang pertama mendidik dan mengajari kita sejak dari dalam kandungan tanpa hentinya, tanpa liburan.
Jika suatu bangsa akan hancur, maka akan dimulai dari kehancuran nilai2 dan moril kaum perempuan ( baca ibu ). Sebaliknya jika begitu.
Maka maju mundurnya suatu bangsa sangat ditentukan oleh seberapa teguh kaum perempuannya berpegang pada nilai2 ke per-empu-anannya.

Masyarakat jawa melindungi sang EMPU dengan memberikan mereka wilayah dalam benteng pertahanan atau markas besar kehidupan yg paling aman dari kemungkinan terkontaminasi oleh nilai2 yang kurang baik. dan memberi julukan sebagai “KANCA WINGKING”. Dalam pengertian lain (… wahai kehidupan yg keras dan licik …!! silahkan berhadapan dgn saya …!!! kata kaum pria di garis depan )

Seyogyanya kaum perempuan sangat berbahagia menempati markas besar, laksana seorang panglima atau jenderal, berbahagia menempati istana kehidupan laksana ratu atau permaisuri.
Bahwa benteng pertahanan kehidupan yang paling vital ( baca rumah tangga ) dipasrahkan kepada kaum perempuan, ini bukanlah hal sepele apalagi menyepelekan.
Dan kaum pria menempati garis depan kehidupan dengan bekerja memeras keringat, bermandikan hujan dan panas, menyusuri debu dan polusi kehidupan yang kotor.
( Sudah dicontohkan lebah pada manusia)
Ada hal yang harus di ingat, bahwa tidak pernah ada garis depan tanpa garis belakang. Bahwa garis depan dan belakang memiliki arti kesetaraan yang sama pentingnya dengan fungsi dan peranan yang berbeda.

Jika sebegitu besar peranan perempuan dalam pembangunan kehidupan bangsa ini, masihkah kaum perempuan ngotot utk menggantikan peranan dan fungsi kaum pria ?
Lantas memasrahkan generasi penerus untuk diasuh orang lain, disusui oleh sapi, disusui oleh beruang, disusui oleh kambing ???? dgn alasan emansipasi kah? Kesetaraan gender kah? Dgn alasan memenuhi kuota kursi legislatifkah ?
( Mgkn sifat2 sapi,kambing dan beruang telah banyak diwariskan kepada generasi bangsa ini melalui susunya )

Guru saya menafsirkan emansipasi yang dicetuskan Kartini adalah pencerdasan kaum perempuan. Sebagai Multiversitas alias Madarasah Kubro yang mendidik setiap anak bangsa, maka mereka harus smart, wise, welas asih, santun, penuh cinta dan kasih sayang, tanpa harus melepas fitrah, tugas dan tanggung jawabnya dalam benteng kehidupan ( baca rumah tangga ).
Karakter perempuan berikut fungsi dan peranan plus tanggungjawabnya tidak akan pernah bisa digantikan kaum pria.
Tapi juga harus diingat bahwa karakter pria, fungsi, peranan dan tanggung jawabnya juga tidak perlu digantikan perempuan, karena ke-EMPU-an mereka.
Nabi Muhammad SAW telah menempatkan penghormatan pada kaum perempuan 3x lebih utama dari kaum pria.
( Kalau ajaran yg mulia ini dijadikan acuan maka kesetaraan gender yg ingin dicapai akan membuat perempuan harus rela turun derajat kemulyaannya 3x agar sama dengan pria ….@.....#$%???!^*??!! )

Ibadah, wirid dan dzikir perempuan adalah ketulusan mengasuh mendidik anak dan melayani suaminya. Sikapnya kepada anak2nya adalah wirid, dandanannya adalah zdikir, senyumnya adalah ibadah, masakannya adalah butir2 kebaikan.
Kepintaran anak, kesuksesan seorang pria atau suami tidak bisa dipungkiri adalah karena kehebatan seorang perempuan sebagai ibu, atau sebagai istri.
Karena dalam sejarah seorang EMPU hidupnya hanya berkarya, menciptakan kebaikan.
( Sebaliknya belum pernah saya dengar EMPU terlibat gossip, debat kusir, berebut kursi ….dst ).
Per-EMPU-an dalam kehidupan adalah subject / pelaku bukan object, bukan komoditi yang bisa dieksplotasi dengan alasan ekonomi, social budaya, seni fotografi, branding.

Tidak keliru jika Margareth thacher menantang dunia “ jika punya sesuatu utk di kerjakan serahkan pada kaum perempuan “. Karena dari mereka telah banyak lahir putera terbaik kehidupan, mereka telah banyak melahirkan pemimpin dunia, pemeimpin bangsa, mereka telah banyak membentuk ilmuwan, teknokrat, budayawan, seniman, dan mereka telah banyak merubah kaum pria menjadi suami yang baik, bahkan mungkin menjadi pacar yang baik jika mereka belum menikah.

Terlepas dari berbagai tafsir tentang emansipasi yg di peringati pada hari Kartini, saya mendoakan “ semoga berbahagialah para ibu….berbahagialah wahai para perempuan….sebagai “kanca wingking” yang terhormat dan mulia…..!!

Selamat hari Kartini…..!!

Salam

( mohon maaf jika ada yg tidak berkenan, karena ini hanya lamunan kosong )


Note :

“Wahai kaum pria mari berbakti dan hormat pada ibu, juga hormat, melindungi dan menjaga kaumnya….. ….!!”
Dan karena kita adalah pria maka mari kita berwacana / berdiskusi karena itulah keahlian kita menurut Margareth thacher…….. Seperti slogan Genk Kobra 1% music, 99% wacana…… hahaha…..

posted by :


Genk Kobra "Group" on facebook

Genk Kobra interaktif on facebook

Genk Kobra's page on facebook



3 comments:

oelil said...

wah asli enak tenan pak dengerin lagu2ne GK...salut akan visinya di tagline...mohon ijin pasang link ke blog saya pak..suwun

Unknown said...

ugg sale, http://www.uggoutlet.org.uk/
ray ban, http://www.occhiali-rayban.it/
cheap nfl jerseys, http://www.cheap-nfljersey.us.com/
nike free, http://www.nikefreerunning.org/
true religion jeans, http://www.truereligionjeansoutlet.com/
coach handbags, http://www.coachhandbagsoutletonline.us.com/
beats headphones, http://www.beats-headphones.in.net/
nike free 5, http://www.nikefree5.us/
michael kors handbags, http://www.michaelkorshandbag.co.uk/
swarovski crystal, http://www.swarovskicrystals.co.uk/
cheap oakley sunglasses, http://www.cheapoakleysunglassess.us.com/
lebron james shoes, http://www.lebronjames.us.com/
christian louboutin online, http://www.christianlouboutinonline.us.com/
adidas outlet store, http://www.adidasoutletstore.us.com/
prada outlet, http://www.pradaoutlet.us/
kobe bryant shoes, http://www.kobebryantshoes.in.net/
nike huarache, http://www.nikeairhuarache.org.uk/
longchamp handbags, http://www.longchamphandbag.us.com/
oakley sunglasses, http://www.oakleysunglassescanada.com/
air max 2014, http://www.airmax2014.net/
oakley outlet, http://www.oakleyoutlet.in.net/
tiffany outlet, http://www.tiffany-outlet.us.com/
louis vuitton handbags, http://www.louisvuittonhandbags.org.uk/
woolrich outlet, http://www.canadagoosejackets.in.net/
basketball shoes, http://www.basketballshoes.us.com/
barbour coats, http://www.belstaff.us.com/
ray ban sunglasses, http://www.ray-bansunglasses.eu.com/
ugg boots, http://www.uggbootsclearance.in.net/
1019maoqiuyun

Sao băng nhiệt đới said...

Phong cách Vintage trái ngược với phong cách hiện đại ở rất nhiều thứ trong trang tri noi that, ghe sofa phong khach. Vâng, nếu bạn thích một cái gì đó  cổ điển đặc trưng cho thời kì những năm 50, 60 của thế kỉ XX, ý tưởng này có thể được thực sự thích hợp cho bạn. Một tin tốt cho bạn là những thứ cổ điển cho trang trí như mau do go phong khachmau do go nha bep, mau do go phong ngudo go phong an luôn sẵn sàng bất kì lúc nào. Hơn nữa, phong cách vintage cũng rất phổ biến gần đây do đó nó xứng đáng được thử.sat my thuat, xuong gia cong sat, gia cong inox